Berbagi Kabar & Kegiatan > detail

Seberapa Baik Afirmasi Positif Mengubah Hidup?

Seberapa Baik Afirmasi Positif Mengubah Hidup?
Mau tahu lebih lanjut nilai-nilai kebaikan dari afirmasi positif. Berikut penjelasannya seperti yang dirangkum tim berbuatbaik.id

Afirmasi positif telah menjadi topik yang semakin populer akhir-akhir ini. Afirmasi positif adalah pernyataan-pernyataan positif yang kita ucapkan kepada diri sendiri dengan tujuan membangun pola pikir yang lebih optimis dan produktif.

Mau tahu lebih lanjut nilai-nilai kebaikan dari afirmasi positif. Berikut penjelasannya seperti yang dirangkum tim berbuatbaik.id

1. Meningkatkan Kesehatan Mental

Kesehatan mental sering kali diabaikan padahal nyatanya kesehatan mental adalah bagian paling penting untuk kesejahteraan kita secara keseluruhan. Studi menunjukkan bahwa afirmasi positif dapat membantu mengurangi stres dan mengubah pola pikir negatif menjadi lebih positif.

Ketika kita secara konsisten mengulangi kata-kata positif seperti “saya tenang dan damai”, atau “saya mampu menghadapi tantangan dengan bijaksana”, dipercaya dapat mengganti pikiran negatif menjadi lebih positif. Selain itu, proses ini membantu kita fokus pada hal-hal yang baik dan memberi kekuatan untuk melewati masa-masa sulit.

Foto:iStockphoto/Khosrork


2. Meningkatkan Percaya Diri

Afirmasi positif juga dapat meningkatkan rasa percaya diri. Dengan mengulang kata-kata yang mendukung dan memotivasi, kita bisa membangun keyakinan diri yang lebih kuat. Contohnya saja dengan mengatakan “saya berharga”,
“saya mampu mencapai tujuan saya”.

Dengan demikian, pikiran bawah sadar akan mulai mempercayai kata-kata tersebut dan dapat memperkuat keyakinan bahwa kita berharga. Keyakinan ini kemudian akan tercermin dalam tindakan dan keputusan sehari-hari hingga membuat kita lebih berani mengambil peluang dan menghadapi tantangan.

3. Meningkatkan Produktivitas dan Motivasi

Afirmasi positif dapat memotivasi kita untuk mencapai tujuan dan meningkatkan produktivitas sehingga tetap fokus dan termotivasi. Keduanya adalah kunci untuk mencapai tujuan.

Dengan memfokuskan pikiran pada kemampuan dan potensi niscaya kita menjadi lebih termotivasi untuk berusaha lebih keras dan mencapai hasil yang lebih baik.

Foto:Getty Images/Natsarin Kanna

4. Menyadari Potensi Diri

Afirmasi positif dapat membantu kita menyadari potensi diri yang mungkin selama ini diabaikan. Misalnya, dengan mengatakan, “saya kreatif dan inovatif” dengan kesadaran ini kita berani mengesksplorasi hal-hal baru dan mengembangkan diri lebih jauh.

Kamu bisa menjalankan sikap positif lainnya dengan mulai berbagi dengan yang membutuhkan. Pilih platform donasi tepercaya seperti berbuatbaik.id yang 100% tersalurkan.